FMIPA UNS – Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dari Program Studi Statistika berhasil meraih Juara 3 pada ajang Wonderful Village Video’s Contest 2021 yang diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga. Meraka adalah Ahmad Zamahsyar Wirakusuma dan Monica Ramadhania An-Nur dibawah bimbingan Drs. Isnandar Slamet, M.Sc., Ph.D.


Wonderful Village Video’s Contest 2021 merupakan rangkaian event Festival Online Desa Wisata 2021 dari matakuliah Event Manajemen FEB UKSW. Ajang tersebut ditujukan bagi para kreator di Indonesia. Tujuannya adalah untuk memperkenalkan sekaligus mempromosikan destinasi wisata ke masyarakat luas khususnya daerah Jawa Tengah.

Ahmad dan Monica mengeksplore pesona alam Desa Delingan, Karanganyar, Jawa Tengah dengan judul ‘Menengok Fajar Tirtomarto’. Saat dihubungi oleh tim mipa.uns.ac.id, pada hari Senin (24/05/2021) Ahmad mengatakan bahwa di desa Delingan terdapat waduk yang menyuguhkan pesona matahari terbit dengan pemandangan gunung , bukit dan persawahan yang menurut mereka bagus untuk dinikmati. Apalagi saat ini belum banyak orang yang mempromosikan tempat ini ke khalayak ramai melalui media.

“Kami memilih Desa Delingan karena desa ini belum banyak terekspos keindahan alamnya. Padahal Desa Delingan memiliki potensi wisata berupa pesona matahari terbit yang menurut kami bagus untuk dinikmati,” ujar Ahmad.

Yang memotivasi Ahmad dan Monica mengikuti lomba ini adalah dikarenakan hobi mereka yang suka main ke tempat-tempat yang belum banyak diekspos oleh media. Ditambah lagi dengan  kemampuan dalam bidang videografi sehingga membuat mereka mencoba untuk lebih memanfaatkan hobi tersebut ke arah yang lebih bermanfaat.

Kegigihan keduanya memberikan hasil yang sepadan. Ahmad mengaku sangat senang ketika diumumkan sebagai juara ketiga. Ia bahkan tidak menyangka akan mengantongi juara 3 dan mengalahkan para pesaing yang dinilainya lebih berpengalaman. [MnR/MIPA]