Berkat Limbah Ceker Ayam, Ganjar Fadhilah Berhasil Menjadi Mahasiswa Berprestasi FMIPA

Mempertahankan makalah di depan Dewan Juri dengan judul “Pemanfaatan Gelatin dari Limbah Ceker Ayam Sebagai Pengawet Alami Daging dan Ikan Segar Berbasis Hidrogel” mengantarkan Ganjar Fadhilah menjadi Juara I mahasiswa berprestasi tingkat Fakultas. Acara pemilihan Mahasiswa Berprestasi tahun 2014 Tingkat Fakultas diselenggarakan pada hari Kamis, 6 Maret 2014 diikuti oleh perwakilan masing-masing jurusan diantaranya adalah Jurusan Matematika, Fisika, Kimia, Biologi dan Farmasi.

Dalam sambutannya, Pembantu Dekan III FMIPA, Drs. Sutrima, M.Si, mengharapkan kepada para peserta pemilihan mawapres untuk selalu bersungguh-sungguh dalam setiap kegiatan dikampus, baikitu perkuliahan, maupun organisasi. Sehingga diharapkan tidak hanya berprestasi dalam bidang akademik saja, namun juga berprestasi dalam bidang organisasi dan bermafaat babi sesama.

“Adapun tujuan diselengarakannya pemilihan mawapres adalah memberikan penghargaan kepada mahasiswa yang berhasil mencapai prestasi tinggi serta memberikan motivasi kepada mahasiswa untuk melaksanakan kegiatan akademik dan juga kegiatan ko-kurikuler, ekstra dan intra kurikuler sebagai wahana mengasah softskills dan hard skills mahasiswa,” demikian lanjut Drs. Sutrima, M.Si

Setelah melalui proses penilain dari beberapa aspek, akhirnya dewan juri yang terdiri dari Mohtar Yunianto, M.Si (D3TI), Suratman, M.Si (Biologi), Utari, M.Si (Fisika), Drs. Isnandar Slamet, M.Sc. (Matematika), Vinci Mizranita, M.Pharm Apt. (Farmasi), Sari Widya Sihwi, M.Kom, M.TI (Informatika), Teguh Endah Saraswati, S.Si. M.Sc. Ph.D (Kimia) dan Heru Sasongko, S. Farm Apt. (D3 Farmais) sepakat menetapkan Ganjar Fadhilah sebagai Juara Pertama.

Hasil lengkap pemilihan Mawapres 2014 Fakulta MIPA adalah sebagai berikut :
Juara I Ganjar Fadhilah dari Jurusan Kimia, disusul juara II dan III masing-masing Andika utami Putri (Infrmatika) damn Mar’atus Solikhah (Fisika).

Sementara itu jauara harapan I diraih oleh Rahmalia Indri Hapsari dari Jurusan Biologi dan Juara Harapan II dan III masing-masing diraih oleh Aminah (Farmasi) dan YUanita Kusuma W (Matematika)

Hadiah kepada masing-masing pemenang diserahkan langsung oleh Pembantu Dekan III. Dalam sambutan penutupnya Pembantu Dekan III, Drs. Sutrima, M.Si mengatakan, dengan terselenggarakannya kegiatan ini semoga dapat membawa manfaat bagi semua civitas akademika FMIPA pada umumnya dan bagi peserta pada khususnya.[]

Scroll to Top