FMIPA UNS – Dalam Rangka Dies Natalis Ke-48 Universitas Sebelas Maret (UNS), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UNS Surakarta menyelenggarakan Kegiatan Open House berupa Workshop. Kegiatan yang akan dilaksanakan pada hari Jum’at (21/6/2024) Jam 09.00 – 10.00 WIB terbuka untuk pelajar, mahasiswa dan masyarakat umum.

Kegiatan ini tidak dipungut biaya alias gratis. Peserta akan mendapatkan fasilitas berupa E-Sertifikat dan snack. Disediakan doorprize menarik bagi peserta yang beruntung pada tiap-tiap kegiatan workshop, dengan doorprize utama berupa sepeda.

Untuk pendaftaran bisa diakses melalui link berikut : https://uns.id/WorkshopFMIPA Buruan daftar, karena kuota terbatas. Pendaftaran ditutup pada tanggal 19 Juni 2024 atau jika kuota telah terpenuhi.

Adapun workshop yang diselenggarakan ada empat macam dengan ketentuan masing-masing jenis workshop adalah sebagai berikut :

Workshop 1 : Pengenalan dan Proses Pembuatan Obat Berbentuk Krim

Pembicara : apt. Syaiful Choiri, S. Farm., M.Pharm.Sci

Tempat : Laboratorium Farmasetika Lantai 3 Gedung Soetomo Darsowiratmo Fakultas MIPA

Kuota Peserta : 20 orang

Workshop 2 : Smart Environmental Monitoring – Pemantauan KualitasLingkungan Hidup

Pembicara : Dr. R. Muhammad Amin Sunarhadi & Aru Dewangga, S.Si., M.Ling.

Tempat : Laboratorium Sistem Informasi Lingkungan Lantai 1 Gedung C Fakultas MIPA

Kuota : Peserta30 orang

Workshop 3 : Pelatihan Pembuatan Visualisasi Data

Pembicara : Muhammad Bayu Nirwana, S.Si., M.Sc.

Tempat : Laboratorium Data Science Lantai 2 Gedung Soetomo Darsowiratmo Fakultas MIPA

Kuota : Peserta 20 orang

Workshop 4 : Pengenalan dan Pelatihan Singkat Budidaya Anggrek

Pembicara : Ari Pitoyo, S.Si., M.Sc. dan Mitra Pabongan Orchid

Tempat : Orchidarium Fakultas MIPA (Komplek Open Space FMIPA, Barat Gedung B Fakultas MIPA)

Kuota : Peserta 30 orang

Jika ada hal-hal yang perlu ditanyakan perihal kegiatan workshop, bisa menghubungi saudara Fendy Prasetyo Nugoro di nomor HP. 0852-2962-2801  [Humas Fakultas MIPA UNS]