FMIPA UNS – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Penguatan Peran Grup Riset Dalam Pertumbuhan Inovasi FMIPA UNS. Menghadirkan pembicara Prof. Dr. Eng. Kuwat Triyana, M.Si. Guru Besar Universitas Gadjah Mada (UGM) yang sekaligus Dekan FMIPA UGM. Kegiatan FGD yang dilaksanakan pada hari Senin (24/6/2025) bertempat di Ruang Aula Gedung C FMIPA diikuti oleh Dosen dari berbagai Program Studi yang ada di Fakultas MIPA.

Dalam kesempatan tersebut Prof. Kuwat Triyana menyampaikan materi dengan judul Strategi Hilirisasi Inovasi Perguruan Tinggi. Menurut Prof. Kuwat, ada empat jenis inovasi, yang pertama adalah jenis sustaining, kedua jenis disruptive, ketiga jenis incremental dan keempat jenis radical. Dari keempat jenis inovasi tersebut, dua diantaranya cocok untuk diterapkan dan disukai oleh perusahaan. Yaitu sustaining innovation dan disruptive innovation. Sustaining innovation adalah sebuah inovasi yang dilakukan untuk menyempurnakan inovasi yang sudah ada agar menjadi lebih baik.

“Kita bisa menggunakan inovasi ini untuk memecahkan masalah dan menemukan solusinya. Dalam hal ini, kita dapat menggunakan metode design thinking untuk membantu menciptakan berbagai ide dan solusi inovatif,” terang Prof. Kuwat

Semenara itu, disruptive innovation digunakan untuk membuat produk agar lebih mudah digunakan dan tersedia untuk pasar dengan campur tangan teknologi. Inovasi disruptif atau disruptive innovation juga  bisa diartikan membuat produk atau layanan baru menggantikan produk atau layanan lama yang bertujuan untuk membuat produk atau layanan lebih terjangkau dan lebih mudah diakses oleh masyarakat pada segmen tertentu atau niche market.

Dekan Fakultas MIPA UNS, Dr. Harjana, M.Si., M.Sc., Ph.D menyambut baik diadakannya FGD Penguatan Peran Grup Riset Dalam Pertumbuhan Inovasi ini. Tidak lupa beliau mengucapkan terimakasih kepada Prof. Kuwat, karena di tengah kesibukannya, masih meluangkan waktu dan menyempatkan untuk bebagi ilmu kepada Bapak dan Ibu dosen di lingkungan Fakultas MIPA. Dan berharap apa yang disampaikan Prof. Kuwat nantinya bisa menginspirasi tenaga pendidik di Fakultas MIPA, dari penelitian yang dilakukan bisa sampai pada hilirisasi produk.

“Saat ini Fakultas MIPA termasuk unggul dalam publikasi ilmiah, kami berharap dari kegiatan ini maka akan bertambah keunggulan Fakultas MIPA dengan luaran penelitian yang berupa hilirisasi produk penelitian,” harap Drs. Harjana

Kegiatan FGD Penguatan Peran Grup Riset Dalam Pertumbuhan Inovasi dihadiri oleh dosen dari berbagai Program Studi yang ada di Fakultas MIPA yang tergabung dalam grup riset. Saat ini Fakultas MIPA UNS memiliki tujuh Prodi Sarjana dan delapan Prodi Pascasarjana. Diharapkan dari kegiatan ini, tenaga pendidik di Fakultas MIPA bisa membagi waktu untuk tidak hanya menghasilkan paper tapi juga menghasilkan produk penelitian. [Humas Fakultas MIPA]