Karya Anak Bangsa, Masa Depan Indonesia. Expo Tugas Akhir D3 Teknik Informatika

D3 Expo 1EXPO Tugas Akhir D3 Teknik Informatika UNS 2015 bertema “Karya Anak Bangsa, Masa Depan Indonesia” adalah Pengenalan  produk-produk terbaru di bidang teknologi  informasi yang sangat diperlukan agar masyarakat dapat menggunakanya dengan baik serta dapat memanfaatkanya untuk menunjang persaingan di dunia teknologi informasi yang sangat pesat ini.

EXPO Tugas Akhir D3 Teknik Informatika UNS 2015 merupakan salah satu agenda tahunan Program studi D3 Teknik Informatika UNS yang bertujuan untuk menampilkan produk-produk Tugas Akhir yang dibuat oleh mahasiswa D3 Teknik Informatika UNS. EXPO TA D3 Teknik Informatika 2015 ini terlaksana pada tanggal 11 – 13 September 2015 dan bertempat di Atrium Hartono Mall Solo Baru, Sukoharjo.

d3 expo 2Acara expo ini dibuka oleh Bapak Prof Ari Handono selaku Dekan FMIPA UNS dalam sambutannya memaparkan “pentingnya produk lokal sebagai lahan usaha untuk menciptakan kemandirian ekonomi bagi bangsa dimasa depan”. Lalu dilanjutkan dengan pemotongan pita peresmian acara telah diselenggarakan.

EXPO Tugas Akhir D3 Teknik Informatika UNS 2015 bertema “Karya Anak Bangsa, Masa Depan Indonesia”. Produk-produk Tugas Akhir yang akan kami ditampilkan terbagi menjadi 4 zona, yaitu zona multimedia, zona game, zona sistem informasi, dan zona hardware/jaringan.

Dalam acara ini tidak hanya expo saja namun ada beberapa acara yang ditujukan kepada masyarakat diantaranya adalah Stadium General tentang Cara Menulis Blog yang menarik, Seminar Nasional dari PHP Indonesia dan inixindo serta DOTA competition se-Solo Raya.

Scroll to Top