Kembangkan Model Sekolah Islam Unggulan Sains Dan Teknologi Yayasan Amal Sahabat Surakarta Menjalin Kerjasama Dengan FMIPA UNS

FMIPA UNS – Yayasan Amal Sahabat Surakarta menjalin Kerjasama dengan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakrat. Jalinan Kerjasama ini dalam rangka mengembangkan Model Sekolah Unggulan Sains dan Teknologi. Perlu diketahui, saat ini Yayasan Amal Sahabat menaungi sekolah mulai dari Taman Kanak-kanak, SD, SMP dan SMA Al Azhar Syifa Budi. Penandatanganan Perjanjian Kerjasama dilaksanakan di Ruang Sidang Gedung A FMIPA UNS antara Dekan FMIPA, Drs. Harjana, M.Si., M.Sc., Ph.D dan Ketua Yayasan Amal Sahabat, Dr. H. Sunarto Istianto, M.M. pada Hari Selasa (28/6/2022).

Sebagaimana diutarakan oleh Dr. H. Sunarto, selaku ketua Yayasan, tujuan dari perjanjian kerjasama ini adalah untuk mengembangkan model pendidikan usia dini, dasar, dan menengah di bawah pengelolaan Yayasan Amal Sahabat untuk menghasilkan lulusan yang menguasai pengetahuan dan keterampilan sains dan teknologi sesuai taraf pendidikannya.

“Kami berharap dengan jalinan kerjasama ini akan bisa mengembangkan model pendidikan mulai dari pendidikan usia dini, dasar dan menengah yang ada di bawah Yayasan dengan penguasaan pengetahuan dan keterampilan sains dan teknologi bagi lulusannya,” ujar Dr. Sunarto.

Adapun ruang lingkup kerjasama dimaksud meliputi peningkatan kapasitas guru matematika dan sains, pengembangan program olimpiade siswa nasional dan pengembangan implementasi kurikulum merdeka.

Secara terpisah Dekan FMIPA UNS, menyambut baik jalinan kerjasama dengan Yayasan Amal Sahabat. Hal ini bisa memberikan dukungan dalam pelaksanaan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan juga pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi. [MnR/MIPA]

Scroll to Top