FMIPA UNS – Sie Kerohanian Islam (SKI) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) UNS menyalurkan bantuan beasiswa kepada mahasiswa Fakultas MIPA untuk meringankan beban pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT). Bantuan beasiswa diserahkan langsung oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Sugiyarto, M.Si pada hari Rabu (9/01/2019) bertempat di Ruang Sidang I Gedung A Fakultas MIPA.
Sebanyak 7 mahasiswa penerima manfaat beasiswa hadir di ruang sidang untuk menerima langsung bantuan beasiswa dalam ujud tunai. Diharapkan, dengan bantuan ini bisa meringankan beban mahasiswa dalam membayar UKT.
Sementara itu Ahmad Qusnudin, koordinator alumni SKI FMIPA mengatakan bahwa program ini merupakan bantuan dana dari alumni SKI FMIPA. Ahmad mengatakan, sebenarnya ada 9 mahasiswa yang mengajukan bantuan beasiswa, namun setelah melalui proses seleksi akhirnya lolos sebanyak 7 mahasiswa yang terdiri dari berbagai program studi. Besarnya bantuan untuk masing-masing mahasiswa tidak sama, tergantung tingkat kebutuhan yang bersangkutan.
Prof. Sugiyarto menyambut baik adanya program ini, dan berharap semoga program ini bisa berkelajutan. Bisa jadi saat ini mendapat bantuan, namun suatu saat nanti malah bisa memberi bantuan. Donasi dari program ini terkumpul dari para alumni SKI FMIPA dan juga para donator yang lain. [Mnr]