FMIPA UNS — Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta raih juara 2 pada lomba video kreatif NICEFEST Universitas Negeri Semarang (Unnes). Mereka adalah Ahmad Zamahsyar Wirakusuma, Monica Ramadhania An-nur, Septian Abdurrofi, mahasiswa Program Studi (Prodi) Statistika FMIPA UNS.
Dibawah bimbingan Drs. Isnandar Slamet., M.Sc., Ph.D., karya video tim mahasiswa UNS berjudul “Sesalâ€. Fakta menarik bahwa ide pembuatan video ini didapat dari pengalaman salah seorang anggota tim ketika terinfeksi virus Covid-19. Hal tersebut terjadi karena ulahnya sendiri yang tidak taat protokol kesehatan.
“Karena tema yang diambil itu pola kesehatan di era new normal, jadi kita mengangkat pola-pola hidup sehat yang benar di waktu pandemi atau di era new normal ini,†terang Ahmad Zamahsyar, Kamis (28/10/2021) sebagaimana dikutip dari laman uns.ac.id.
Video tersebut menceritakan kelalaian seseorang yang menyebabkan dirinya terinfeksi Covid-19. Perilaku pemicu kondisi tokoh utama dalam video tersebut nyatanya juga menjadi persoalan yang banyak terjadi di masyarakat. Ia tidak taat pada protokol kesehatan.
Tokoh utama yang diperankan oleh Monica Ramadhania An-nur menggambarkan kondisi pasien Covid-19 yang merasa bosan akibat isolasi mandiri yang dijalani. Terdapat penyesalan dari tokoh utama yang abai terhadap protokol kesehatan dan tidak menjalankan pola hidup sehat.
Alur cerita berlanjut ketika tokoh utama mendapat sebuah pesan singkat berupa video memberikan 5 tips hidup sehat di era new normal. Tim mahasiswa UNS memberikan beberapa saran seperti menggunakan masker, olahraga teratur, menjauhi kerumunan, mengatur pola makan, rajin mencuci tangan, serta membersihkan tubuh setelah beraktivitas di luar ruangan.
Kepada masyarakat, tim Mahasiswa UNS berusaha menyampaikan pesan yang penting untuk diingat. Ahmad Zamahsyar sebagai ketua tim meyakini hal sederhana seperti mengonsumsi air putih dengan cukup dan rajin membersihkan diri setelah keluar ruangan dapat menjaga diri untuk tetap sehat pada masa pandemi.
“Sesibuk apapun kita dan sesering apapun kita main keluar atau beraktivitas, tetap mengingat untuk menjaga pola hidup sehat,†tutur Ahmad Zamahsyar.
Prestasi yang diraih kali ini juga membuat tim mahasiswa UNS cukup terkejut. Mereka mengaku senang dengan hasil yang didapat. Pengalaman pribadi yang diangkat dalam video kreatif tersebut sukses membawa mereka juara. [MnR/MIPA]
Sumber : uns.ac.id