FMIPA UNS – Olivia Firdaus, 20, Mahasiswi Program Studi Ilmu Lingkungan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta dinobatkan sebagai Putri Solo pada Pemilihan Putra Putri Solo (PPS) 2021 yang diadakan secara hybrid di Open Stage Taman Balekambang, Sabtu (13/11/2021) malam.
Sebelum dikukuhkan sebagai pemenang PPS 2021, Olivia telah melalui berbagai tahapan, mulai dari proses seleksi, pembekalan, hingga menampilkan kebolehan di malam grand final. Olivia merupakan perwakilan dari Jebres yang saat ini ia masih kuliah Semester V Jurusan Ilmu Lingkungan FMIPA UNS.
Ketika menjawab pertanyaan dewan juri di malam grand final, Olivia Firdaus mempunyai keinginan untuk mendorong semangat anak muda dalam pelestarian budaya. “Saya ingin berkontribusi nyata dalam pengembangan seni, budaya, dan kepariwisataan di Kota Solo,†katanya.
Dimintai tanggapannya oleh tim mipa.uns.ac.id Olivia merasa sangat bersyukur atas pencapaian ini. Perasaan campur aduk karena saking gembiranya menjadi pemenang Putri Solo 2021.
Pemberian piala penghargaan diberikan langsung oleh Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka dan isteri, Selvi Ananda Putri.
[MnR/MIPA]