FMIPA UNS – Dhia Khansa Hanifah, mahasiswi Program Studi Farmasi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta berhasil menjadi Juara Favorit Pemilihan Duta Kampus UNS Tahun 2022. Acara Malam Final Pemilihan Duta Kampus UNS 2022 dilaksanakan pada hari Jumat (3/6/2022) bertempat di Gedung UNS Tower Ki Hadjar Dewantara.

Sebagaimana di ketahui bahwa terdapat 24 finalis terpilih yang mengikuti malam final tersebut dimana mereka telah mengikuti rangkaian proses seleksi yang telah berlangsung sejak April lalu, seperti uji publik, penugasan, uji presentasi, dan uji bakat. Seperti yang dikatakan oleh Dr. Deddy Whinata Kardiyanto (Kepala UPT Humas dan Media UNS ) sekaligus ketua panitia bahwa pendaftaran Pemilihan Duta Kampus UNS 2022 dibuka pada pertengahan April dan terdapat 76 pendaftar yang berasal dari berbagai fakultas. Dari 76 pendaftar tersebut setelah mengikuti seleksi dari mulai administrasi dan wawancara akhirnya terpilih 24 finalis.

Sebanyak 24 finalis telah mengikuti berbagai pembekalan mulai dari public speaking, Master of Ceremony (MC), protokoler, table manner, beauty class, personal branding dan catwalk. Selain itu, para finalis juga mengikuti uji presentasi, uji publik dan uji bakat. Para finalis juga mengikuti kegiatan karantina selama dua hari satu malam yang inti kegiatannya keakraban serta latihan koreografi.

Dihubungi melalui aplikasi percakapan oleh tim mipa.uns.ac.id pada Senin (6/6/2022), Dhia Khansa merasa senang dan bersyukur karena telah terpilih menjadi duta kampus favorit diantara teman-teman finalis yang lain.

“Saya merasa senang dan bersyukur atas terpilihnya saya menjadi duta kampus favorit diantara teman-teman finalis yang lain,” ujar Dhia Khansa. [MnR/MIPA]